Ada yang Bilang orang Bisnis itu Mata duitan..

Wah.. jumpa lagi..saya masih di Palembang, masih sempat posting, Sabtu ini saya bergerak ke Bengkulu, kemungkinan besar seminggu di sana. So, senin depan adanya di Bengkulu. Senin kemarin ini saya pagi jam 10an ke luar rumah (pagi atau udah siang yah kalo jam 10). Wah macet sekali jalan di dekat rumah, kendaraan ngantri, macet. Ya beginilah kalo senin. Saya jarang keluar rumah hari senin, biasanya di rumah kalo senin. Kalo keluar pun biasanya siang hari, kebanyakan malam. Ketika sore juga macet sekali di saat-saat orang jam pulang kerja. Duh, rasanya ikut macet-macetan gak enak sekali. Makanya saya jarang keluar pas senin jam orang berangkat kerja atau pulang kerja. Kalo senin, saya lebih suka berlibur. Jadi jam usaha saya agak beda dengan kebanyakan orang. Mungkin ini karena saya pernah diajarin oleh seorang pengusaha, agar saya tidak mengikuti pikiran orang banyak, di [intlink id=”26″ type=”post” target=”_blank”]artikel ini[/intlink]. Yah, cuma punya resiko ketika berbeda dengan kebanyakan orang. Oya, di artikel ini saya ingin sharing sedikit yang mungkin agak gimana gitu… Ada yang berpendapat bahwa orang bisnis itu mata duitan, atau orang bisnis itu ngejar duit terus. Bagaimana menurut Anda?? Kalo menurut saya…

Mungkin anda pernah membaca buku ini “Cashflow Quadrant”. Di buku ini dijelaskan bahwa bagaimana cara orang mendapatkan finansial mereka ada 4 kuadran : E, S, B dan I. Seperti di gambar berikut :

cashflow quadranE = Employee, artinya karyawan, bekerja pada perusahaan swasta ataupun negeri (PNS)

S = Self Employee, artinya bekerja sendiri, misalnya dokter, artis, pengacara, buka toko, dll yang bekerja dengan kekuatan diri sendiri.

B = Business, artinya memiliki usaha yang berjalan dengan sistem

I = Investor, yang menanamkan modal pada  sebuah business.

Beda S dengan B adalah :

Business berjalan dengan sebuah sistem, sehingga bukan lagi orang yang bekerja, tapi sistem. Jadi ketika pemilik perusahaan berlibur, usahanya tetap jalan.

Self employed adalah bekerja dengan kekuatan diri sendiri. Diri sendirilah yang menjadi sistem.
Kebanyakan bilang bahwa orang business adalah mata duitan. Kalo saya pribadi, saya tidak setuju. Menurut saya, yang mata duitan adalah orang yang berada di kuadran kiri atau orang E dan S.

Bagaimana menurut Anda???

cashflow quadran
diagram cashflow quadran

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *