Hati Seorang Pemimpin!!

Hari ini, saya teringat lagi kisah nyata tragedi lapangan tiananmen di China. Kejadian lapangan tiananmen ini terjadi sewaktu saya masih di bangku mahasiswa kalo gak salah. Saya waktu itu kurang ngerti tentang hikmah kejadian ini. Namun dari kejadian ini, ada yang bisa saya pelajari tentang salah satu Hukum Kepemimpinan : yaitu hukum Prioritas. Tidak mudah memang menjadi pemimpin, namun jauh lebih tidak mudah daripada menjadi pengikut. Prinsip yang saya pelajari : Lebih baik menjadi Macan dalam setahun daripada menjadi kambing tapi seratus tahun… Kira2 ngerti gak nih artinya???..

Kejadian tiananmen itu membantai ribuan mahasiswa Cina yang sedang berdemo menuntut demokrasi kata dunia barat. Waktu itu, pemerintah Cina meminta agar para mahasiswa yang berdemo membubarkan diri. Kalau tidak mau membubarkan diri, maka tentara akan melindas mereka dengan tank-tank baja. Para mahasiswa yang berdemo dengan tidur di lapangan tetap tidak mau beranjak. Akhirnya tank-tank baja melindas mereka satu persatu, ribuan mahasiswa Cina yang berdemo mati terlindas tank-tank baja itu, dan akhirnya berhasil membubarkan demo besar itu. Namun yang buat saya bingung waktu itu,kakek saya almarhum bilang bahwa pemimpin Cina waktu itu hebat!! Saya bingung, kok hebat, sudah memerintahkan melindas mahasiswa, bukannya biadab. tapi malah dibilang hebat. Benar-benar saya waktu itu kurang ngerti, gak ngerti.

Setelah beberapa tahun kemudian, melihat perkembangan ekonomi cina yang sekarang maju pesat, baru saya mulai ngerti. Kakek saya almarhum mengerti tentang Hukum Kepemimpinan yaitu tentang Hukum Prioritas. Sebagai seorang pemimpin besar, butuh sekali memahami hukum prioritas ini. Pemimpin Cina pada waktu itu memprioritaskan 1,2 Milyar penduduk Cina dibanding 1000 an mahasiswa yang berdemo. Pemimpin waktu itu sudah belajar dari kejadian yang menimpa negara Unisovyet (yang sekarang namanya Rusia) yang malah akhirnya pecah menjadi beberapa negara.

Nah, hari ini saya berhadapan dengan keadaan begini. Minggu ini ada sebuah Seminar tentang Kesuksesan yang bisa mengubah kehidupan orang. Biaya seminar memang mungkin termasuk tidak murah untuk beberapa orang atau kalangan. Namun seminar ini bagus sekali, karena bisa membuka paradigma berpikir seseorang sehingga pengikut seminar bisa mendapatkan banyak perubahan kemajuan dalam hidupnya. Dan saya ingin mengajak teman saya untuk mengikuti seminar ini agar kehidupannya pun bisa berubah menuju kehidupan yang lebih baik karena akan mendapatkan visi dan pola pikir/paradigma tentang kesuksesan. Memang biayanya termasuk tinggi untuk orang ini, namun saya “paksakan” dia agar ikut seminar ini.

Ada dua komentar tentang hal ini : ada yang bilang langkah saya tadi bikin dia menderita karena keluar uang untuk seminar, ada yang bilang langkah bagus mengajak orang itu ikut seminar walau dia keluar uang utk itu,namun itu akan bisa mengubah kehidupan dia menjadi jauh lebih baik…

Sebagai seorang pemimpin, ada hukum-hukum kepemimpinan yang memang berlaku dan kita harus mengetahuinya dan juga menerapkannya.. Yang ini tentang hukum prioritas!!!

kata bijak seorang pemimpin (196), kata mutiara pemimpin (173), kata-kata bijak seorang pemimpin (104), kata kata bijak seorang pemimpin (84), kata mutiara untuk pemimpin (71), kata bijak hukum (66), kata mutiara kepemimpinan (64), kata kata mutiara seorang pemimpin (51), motivasi seorang pemimpin (50), kata-kata mutiara pemimpin (49), mutiara kata pemimpin (47), kata motivasi pemimpin (46), kata mutiara tentang pemimpin (43), kata-kata bijak untuk seorang pemimpin (35), kata bijak untuk seorang pemimpin (35), kata mutiara seorang pemimpin (34), cerita seorang pemimpin (33), kata kata mutiara pemimpin (29)

One thought on “Hati Seorang Pemimpin!!”

  1. luar biasa, dan kata-kata itu lah yang dapat saya katakan ketika membaca isi dari blog ini.. karena saya saat ini sangat butuh pengetahuan kepemimpinan, dan motivasi diri, serta mampu berkomunikasi dengan baik.. karena saat ini saya lagi menembus impian saya. salah satu perusahaan yang saya geluti mampu memberikan impian saya tersebut. sebagai bahan untuk mempermudah kelancaran untuk mencapai impina tersebut tentunya kategori yang saya butuhkan di atas merupakan hal yang harus di ketahui… bisakah kategori tersebut di kirim ke e-mailku?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *