GOAL!!

Selamat datang lagi di blog sharing motivasi, Visi dan inspirasi. Blog sederhana ini dibuat untuk membagikan cerita-cerita inspirasi, pengalaman pribadi yang punya blog, cerita-cerita motivasi, inspirasi dan motivasi itu sendiri. Silahkan sampaikan komentar anda dan juga artikel anda yang berisikan inspirasi anda, motivasi, dan visi……kali ini saya bercerita tentang GOAL!!!!

Yah, GOAL!!! SFC pun menang. Team Laskar Wong kito dari Palembang berhasil memenangkan Copa Indonesia. Suatu prestasi yang hebat dari team kebanggaan wong palembang ini. saya yang kurang begitu hobby nonton pertandingan bola, malam itu pas final piala copa Indonesia, dapat sms dari teman saya di Lombok, isi smsnya Hidup Sriwijaya!! wah, teman saya ini rupanya nonton bola, sedangkan saya malah gak nonton. Malam itu, sehabis nerima sms, saya langsung menghidupkan televisi dan menonton siaran pertandingan final copa Indonesia. Pertandingan bola kaki yang seru!

Nah, ngomong-ngomong soal pertandingan bola. Apa yang membuat pertandingan bola terlihat begitu serunya? ada apa di pertandingan bola kaki yang membuat begitu mempesona? apa menurut Anda???

Goal!!! Goal!!!

sebuah pertandingan bola terasa seru karena ada goal!! Ada gawang!! ada bola yang digiring ke gawang!! Dengan adanya goal inilah,sebuah pertandingan bola terasa demikian seru… Bisa dibayangkan alangkah tidak serunya kalau seandainya bertanding bola tanpa gawang, tanpa goal…Orang berlari dari kiri lapangan ke kanan lapangan membawa bola, ketika sampai di depan, gawangnya tidak ada.

Nah, ngomong-ngomong soal Goal!! Sebuah pertandingan terasa seru karena adanya goal!! Lantas, bagaimana dengan kehidupan kita semua? Apakah Anda punya goal?? kalau anda sudah punya goal, apakah goal tadi benar-benar membuat hidup anda bergejolak??? kalo seandainya blum, artinya goal anda cuma sekedarnya, alias anda blum punya goal. Sebuah pertandingan bola saja terasa seru sekali dengan adanya goal!! Nah, bagaimana dengan kehidupan kita?? apa sudah menentukan goal nya?

One thought on “GOAL!!”

  1. salam mas Anton,

    iya ya, dari permainan bola kita juga bisa mengambil hikmahnya.. padahal selama ini banyak orang dan termasuk saya hanya asik menonton saja tanpa melihat hikmahnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *